Founder Bosowa, Aksa Mahmud turut melakukan kunjungan di Kebun Pendidikan Integrated Farming Sistem Fakultas Pertanian (FP) Universitas Bosowa (Unibos), Jumat (1/12/2023).
Dalam memberikan tanggapan terkait pencapaian budidaya rambutan di Kebun Pendidikan FP Unibos, Founder Bosowa, Aksa Mahmud memberikan apresiasi terhadap perkembangan perkebunan tersebut.
Dalam kunjungannya, Founder Bosowa, Aksa Mahmud mengungkapkan tanggapannya terhadap kemajuan yang telah dicapai.
“Tentunya hal ini sangat diapresiasi, kedepannya budidaya ini bisa terus ditingkatkan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, ia turut memberikan masukan serta saran kepada pengelola Kebun Pendidikan FP Unibos.
“Namun, kedepannya pengelolaan kebun ini harus tetap dikelola dengan baik dengan memperhatikan aspek pemupukan dan aspek budidaya yang tepat, sehingga kualitas dan hasilnya lebih baik dan melimpah,” tuturnya.