Dosen dan mahasiswa Prodi Kewirausahaan Universitas Megarezky (Unimerz) kembali unjuk keunggulannya, kali ini dengan berpartisipasi dalam Expo Kewirausahaan dan Bisnis Digital yang digelar oleh Universitas Dipa Makassar, Selasa (7/1/2025).
Expo ini dibuka dengan agenda Seminar Nasional dengan tema “Kewirausahaan: Peluang dan Tantangan” yang dihadiri oleh Kaprodi Kewirausahaan Unimerz, Mariani Alimuddin, SE., MM bersama beberapa dosen dan mahasiswa untuk memberikan ide dan gagasan kreatif terkait bisnis maupun inovasi di bidang kewirausahaan.
Keikutsertaan mahasiswa Unimerz dalam kegiatan ini diapresiasi oleh banyak pihak sekaligus tanggapan positif dari peserta. Salah satu tanggapan tersebut dari dosen Prodi Kewirausahaan Unimerz, Dr. Hardiyono, SE., MM, yang mengungkapkan kesannya usai mendapatkan banyak wawasan baru dari seminar ini.
“Seminar ini memberikan wawasan yang sangat luas bagi mahasiswa tentang bagaimana memahami dinamika kewirausahaan di era digital,” pungkasnya.
“Dilengkapi dengan Expo kewirausahaan juga menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mempraktikkan ide bisnis mereka dan menjalin relasi yang bermanfaat,” tambah dosen yang akrab disapa Dr. Dyon.
Di sisi lain, Kepala Program Studi Kewirausahaan Universitas Dipa Makassar, Dr. Farmasari, SE., MM., M.Si, juga memberikan tanggapan positif mengenai acara ini.
Menurutnya, seminar dan expo ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat kemampuan kewirausahaan mahasiswa serta mempersiapkan mereka menghadapi tantangan dunia usaha.
“Kami sangat mendukung kegiatan yang mendorong pengembangan keterampilan wirausaha mahasiswa. Seminar ini memberikan wawasan teoritis yang dibutuhkan mahasiswa, sementara expo menjadi wadah untuk menunjukkan kreativitas dan kemampuan mereka dalam menghadirkan solusi bisnis nyata,” tutunya,
“Acara ini tidak hanya menjadi ajang belajar, tetapi juga dapat menjadi tempat membangun jejaring antar-mahasiswa dan pelaku usaha,“ ungkap Dr. Farmasari, SE., MM., M.Si.
Dukungan aktif dari perguruan tinggi, dosen, dan mahasiswa dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen bersama dalam mendorong lahirnya generasi muda yang mampu berinovasi dan berkontribusi dalam pembangunan ekonomi berbasis kewirausahaan.
Diharapkan acara seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin dan menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan potensi dan membangun jejaring bisnis yang bermanfaat di masa depan.