Kolonel Pnb Dr. Anton Pallaguna, S.E., M.M.O.A.S., mencatat prestasi gemilang dengan menerima anugerah trofi Wira Adi Nugraha sebagai lulusan terbaik dan Karya Wira Nugraha untuk tesis terbaik.
Dua penghargaan bergengsi dalam Pendidikan Reguler (Dikreg) LII Sesko TNI ini diberikan langsung oleh Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., dalam upacara penutupan Dikreg LII Sesko TNI yang berlangsung di Markas Komando Sesko TNI, Bandung, pada Selasa (27/11/2024).
Kolonel Pnb Dr. Anton Pallaguna, yang merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 2000 dan dikenal sebagai penerbang pesawat tempur Sukhoi, saat ini bertugas sebagai ajudan Presiden RI Jenderal TNI (Purn.) Prabowo Subianto.
Dalam wawancara singkat, ia menegaskan bahwa penghargaan ini bukanlah hasil dari kerja individu semata, melainkan buah dari sinergi berbagai pihak.
“Pencapaian ini bukanlah pencapaian individu, melainkan wujud collective actions dan unity of efforts dari semua pihak yang saling mendukung. Dan yang terpenting, penghargaan ini bukan berarti lebih baik dari orang lain, tetapi wujud konsistensi untuk mengalahkan diri sendiri agar hari ini bisa lebih baik dari hari kemarin,” ujarnya.
Kemudian, Panglima TNI dalam sambutannya juga mengapresiasi pencapaian luar biasa para perwira yang berhasil meraih penghargaan atas kerja keras dan dedikasi mereka selama masa pendidikan.
“Apresiasi setinggi-tingginya saya berikan kepada perwira yang berhasil meraih penghargaan Wira Adi Nugraha sebagai perwira siswa dengan prestasi terbaik dan Karya Wira Nugraha untuk penulis karya tulis terbaik,” ujar Panglima TNI.
Pendidikan Reguler Sesko TNI dikenal sebagai jenjang pendidikan tertinggi di TNI, yang bertujuan mencetak pemimpin masa depan yang kompeten, tangguh, dan berkarakter visioner. Dikreg LII diikuti oleh 187 perwira dari matra darat, laut, udara, Polri, serta negara sahabat, yang telah menyelesaikan pendidikan selama 10 bulan.
“TNI Angkatan Udara – Jauh di Langit Dekat di Hati”
DISPENAU@2024.