Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HIMATEK FT) Universitas Bosowa (UNIBOS) bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Makassar menggelar Chemical Fair 2021 yang dirangkaikan dengan Focus Group Discussion (FGD). 31/10/2021
Kegiatan ini dalam rangka upaya memperhatikan kembali kondisi lingkungan khususnya kota Makassar yang bertemakan Green Guards For A Green City : Tackling Enviromental issues In Makassar. Hal ini merupakan agenda tahunan dari Himatek FT unibos
Selain HIMATEK FT UNIBOS dan DLH, kegiatan ini juga didukung dari beberapa komunitas lingkungan, seperti KOPHI Sulsel, Enviromental law Forum, Zero Waste Makassar, Yayasan Konservasi Laut, dan WWF-Marine Buddies.
Kegiatan ini turut dihadiri Dekan Fakultas Teknik Dr. Ridwan,S.T.,M.Si, Ketua Program Studi Teknik Kimia M. Tang S.T., M.PKim, serta alumni Teknik Kimia Universitas Bosowa.
Irfan Ramadhan selaku Ketua Umum Himatek FT Unibos menjelaskan kegiatan ini diharapkan mampu menjadi acuan Pemkot Makassar dalam hal ini DLH kota Makassar untuk mengembangkan kota jadi lebih baik.
“terimakasih kepada seluruh pihak-pihak yang turut mensukseskan kegiatan kami terutama dari pihak kampus hingga pemerintah kota Makassar. Semoga kegiatan positif ini dapat menjadi referensi bagi Pemkot untuk terus melestarikan lingkungan dan mengembangkan kota makassar jadi lebih baik” tutup Ketua Himatek FT Unibos.
“Himatek FT Unibos juga telah menanam pohon mangrove di lantebung kota makassar dan di wilayah kabupaten Maros dalam rangka melestarikan hutan mangrove dan menjadi salah satu rangkaian Chemical Fair 2021” tuturnya
Dekan Fakultas Teknik mengungkapkan ” Program Studi Teknik Kimia ini merupakan salah satu jurusan unggulan dalam fakultas teknik karena banyaknya kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh mahasiswa nya. Tema yang diangkat ini saya rasa sangat penting dalam meningkatkan kualitas lingkungan hidup khususnya di kota Makassar, berharap agar kegiatan serupa bisa berkelanjutan demi kemajuan program studi teknik kimia semakin maju.” Ungpkap Dr. Ridwan,S.T.,M.Si